Sat. Dec 2nd, 2023

PANTUN ROHANI
Berdasarkan bacaan hari ini
Senin, 03 Januari 2022
( Mat 4: 12-17. 23-25)

Bila anak sedih silakan didekap
Sesekali boleh juga dicium
Setelah Yohanes Pembaptis ditangkap
Yesus pergi dan tinggal di Kapernaum

Umurnya baru menginjak ke delapan
Ke mana pun pergi tak pernah kesasar
Bangsa yang diam dalam kegelapan
Telah melihat Terang yang besar

Jangan pernah malu bertanya
Sebaliknya kurangi perdebatan
Yesus mengawali pengajaran-Nya
Dengan menyerukan pertobatan

Semangat pagi …🌻
Selamat mengembangkan semangat pertobatan agar kasih-Nya semakin nyata dalam hidup kita
Salam Seroja😊🙏💪
Berkah Dalem …. ✝

Oleh : Bp Agus Indradi