PANTUN ROHANI
Berdasarkan bacaan hari ini
Sabtu, 21 Januari 2023
Peringatan St. Agnes, Perawan dan Martir
( Mrk 3: 20-21)
Pertama-tama yang dibutuhkan wadah
Apabila hendak memanen rambutan
Jadi pribadi berbeda tidak mudah
Ada banyak tantangan dan hambatan
Tidak usah ikut-ikutan menyerang
Percayakan pada aparat setempat
Karena begitu banyaknya orang
Untuk makan pun, Yesus tak sempat
Pancaroba sering diikuti lesus
Waspadalah dengan sgala akibatnya
Melihat apa yang dialami Yesus
Kaum keluarga hendak mengambil-Nya
Semangat pagi …🌻
Selamat berakhir pekan sambil ikut setia dalam pelayanan di bidang kita masing-masing
Immanuel ✝️
Berkah Dalem …. 🙏🕊️
Oleh : Bp Agus Indradi